ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI TENDER PROYEK PADA CV. BAKURIANG BERBASIS WEBSITE

Hafizh Irsal, Muhammad (2022) ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI TENDER PROYEK PADA CV. BAKURIANG BERBASIS WEBSITE. tugas akhir thesis, Universitas Mahaputra Muhammad Yamin.

[img] Text
MI22 001 M. HAFIZH IRSAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img]
Preview
Text
MI22 001 M. HAFIZH IRSAL_removed.pdf

Download (484kB) | Preview

Abstract

Kegiatan yang dilakukan pada proses pelaporan yang ada di CV. Bakuriang yaitu setiap Pengawas Konsultan di lapangan mencatat data perkembangan proyek hanya 3 orang, kemudian melaporkan ke supervisor, melakukan pengecekan kembali terhadap data yang ada dan membuat volume perkembangan proyek. selanjutnya setiap supervisor menghubungi admin melalui via telepon untuk menyampaikan data perkembangan proyek dan data tersebut akan diinputkan ke dalam Microsoft Office Excel sebagai data perkembangan proyek. data yang telah diinputkan oleh admin akan di lihat oleh manager proyek setiap minggunya untuk melihat hasil perkembangan proyek yang dikerjakan pekerja proyek dan menyesuaikan data rencana pekerjaan yang sudah ada. Sehingga dapat dilihat apakah data sudah sesuai dengan rencana pekerjaan atau tidak. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan sebuah sistem informasi berbasis web CV. Bakuriang kepada pengguna jasa konsultan agar dapat melihat hasil pekerjaan yang sudah dilakukan, serta mempermudah kepala bagian dalam proses pelaporan perkembangan pekerjaan maupun anggaran kepada direktur karena adanya sistem yang telah terhubung kepada direktur.
Metode perancangan sistem menggunakan model prototype dengan melakukan perancangan sistem untuk pembuatan perangkat lunak. Alat bantu yang digunakan untuk perancangan isstem ini adalah Unifield Modeling Language (UML). Diagram yang dipaparkan antara lain use case diagram, activity diagram, sequence diagram, dan class diagram
Hasil penelitian menunjukkan dengan membangun system manajemen tender proyek berbasis web ini menyajikan menu yang disesuaikan dengan kebutuhan informasi yang diperlukan untuk memonitor pelaksanaan pekerjaan proyek meliputi data data pegawai, data klien, kegiatan proyek, pembayaran proyek, proses proyek, dokumen, dokumentasi, dan inventori kantor dan aplikasi sistem informasi manajemen proyek ini membantu dalam proses pelaporan yaitu laporan kegiatan proyek, pembayaran proyek, proses proyek, meningkatkan produktifitas kerja dari semua sumber daya yang langsung menangani proyek serta dokumentasi proyek yang lebih baik.

Kata Kunci : Sistem Informasi Tender, Proyek

Item Type: Thesis (tugas akhir)
Subjects: Ilmu Komputer > Ilmu Komputer (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi > DIII Manajemen Informatika
Depositing User: Unnamed user with email userrepo@ummy.ac.id
Date Deposited: 08 Jun 2023 03:04
Last Modified: 08 Jun 2023 03:04
URI: http://repository.ummy.ac.id/id/eprint/452

Actions (login required)

View Item View Item