Natasha, Natasha (2021) DAMPAK PROFITABILITAS, CORPORATE GOVERNANCE DAN SUKU BUNGA TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN PEMBIAYAAN PADA BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2015-2019. skripsi thesis, Universitas Mahaputra Muhammad Yamin.
Text
M21 055 Natasha.pdf Download (480kB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui nilai Profitabilitas yang diproksi dengan rasio ROE dan rasio NPM, Corporate governance yang diproksi dengan Kepemilikan Manjerial dan untuk mengetahui tingkat Buku Bunga pada perusahaan pembiayaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 20152019. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif korelatif. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan Perusahaan Pembiayaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) melalui annual report perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis uji asumsi klasik dan analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, diperoleh hasil bahwa Profitabilitas yang diproksi dengan ROE berdampak terhadap harga saham. Sedangkan Profitabilitas yang diproksi dengan NPM, Corporate Governance yang diproksi dengan kepemilikan manajerial tidak berdampak terhadap Harga Saham. Serta, Suku buga tidak memiliki dampak terhadap harga saham.
Kata kunci : Return On Equity, Net Profit Margin, Kepemilikan Manajerial, Suku Bunga dan Harga Saham.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Subjects: | Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > S1 Manajemen |
Depositing User: | Admin Pustaka |
Date Deposited: | 31 Oct 2024 08:27 |
Last Modified: | 31 Oct 2024 08:27 |
URI: | http://repository.ummy.ac.id/id/eprint/1928 |
Actions (login required)
View Item |