Fastina Martin, Monica (2021) PENGARUH DEBT TO EQUITY RATIO, RETURN ON EQUITY DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR TRANSPORTASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2015-2019. skripsi thesis, Universitas Mahaputra Muhammad Yamin.
Text
M21 047 Monica Fastina Martin_w.pdf Download (353kB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh variabel Debt to Equity Ratio, Return On Equity dan Ukuran Perusahaan terhadap Kebijakan Dividen yang diukur dengan Dividen Payout Ratio (DPR) perusahaan transportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2019, baik secara persial maupun secara simultan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan Perusahaan Transportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) melalui annual report perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda. Berdasrkan hasil penelitian uji t yang telah dilakukan secara persial, diperoleh hasil bahwa Debt to Equity Ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap Kebijakan Dividen (DPR). Sedangkan Return On Equity dan Ukuran Perusahaan berpengaruh negatif signifikan terhadap Kebijakan Dividen (DPR). Berdasarkan hasil uji f disimpulkan terdapat pengaruh yang signifikan secara simultan (bersama-sama) antara variabel Debt to Equity Ratio, Return On Equity, dan Ukuran Perusahaan terhadap Kebijakan Dividen (DPR).
Kata Kunci : Debt to Equity Ratio, Return On Equity, Ukuran Perusahaan, Dividen Payout Ratio, dan Kebijakan Dividen
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Subjects: | Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > S1 Manajemen |
Depositing User: | Admin Pustaka |
Date Deposited: | 31 Oct 2024 07:36 |
Last Modified: | 31 Oct 2024 07:36 |
URI: | http://repository.ummy.ac.id/id/eprint/1921 |
Actions (login required)
View Item |