Novita, Hevi (2023) PENGARUH KUALITAS INFORMASI AKUNTANSI DAN TRANSPARANSI LAPORAN KEUANGAN TERHADAP MINAT MUZAKKI MEMBAYAR ZAKAT PADA BAZNAS KOTA SOLOK. skripsi thesis, Universitas Mahaputra Muhammad Yamin.
Text
A23 026 HEVI NOVITA_w.pdf Download (973kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh Kualitas Informasi Akuntansi Terhadap Minat Muzakki Membayar Zakat pada BAZNAS Kota Solok; (2) Pengaruh Transparansi Laporan Keuangan Terhadap Minat Muzakki Membayar Zakat pada BAZNAS Kota Solok; dan (3) Pengaruh Kualitas Informasi Akuntansi danTransparansi Laporan Keuangan Terhadap Minat Muzakki Membayar Zakat pada BAZNAS Kota Solok . Penelitian ini dilakukan pada Muzakki yang terdaftar pada BAZNAS Kota Solok. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan Kausal Komparatif. Data yang digunakan adalah data primer. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Simple Random Sampling dengan menggunakan rumus Slovin dengan cara menyebar kuesioner langsung kepada responden .
Hasil penelitian menunjukkan bahwa:(1) Kualitas Informasi Akuntansi berpengaruh terhadap Minat Muzakki Membayar Zakat pada BAZNAS Kota Solok, dibuktikan dengan nilai thitung sebesar 3.230 lebih besar dari ttabel pada tingkat signifikan 5% yaitu 1,98638 maka 3.230 > 1,98638 dan nilai probabilitas signifikan sebesar (0,002 < 0,05); (2) Transparansi Laporan Keuangan berpengaruh terhadap Minat Muzakki Membayar Zakat pada BAZNAS Kota Solok, dibuktikan dengan nilai thitung 4,149 lebih besar dari ttabel pada tingkat signifikan 5% yaitu 1,98638, maka 4,149 < 1,98638 dan nilai probabilitas signifikan sebesar (0,000 < 0,05); (3) Kualitas Informasi Akuntansi dan Transparansi Laporan Keuangan berpengaruh secara simultan terhadap Minat Muzakki Membayar Zakat pada BAZNAS Kota Solok, Karena Fhitung ≥ Ftabel, yaitu 65,023 ≥ 2,71, atau nilai sig F (0,000) α (0,05).
Kata Kunci: Kualitas Informasi Akuntansi, Transparansi Laporan Keuangan, Minat Muzakki Membayar Zakat
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Subjects: | Akuntansi > Akuntansi (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > S1 Akuntansi |
Depositing User: | Admin Pustaka |
Date Deposited: | 14 May 2024 03:46 |
Last Modified: | 12 Nov 2024 06:56 |
URI: | http://repository.ummy.ac.id/id/eprint/1217 |
Actions (login required)
View Item |